Monday, October 29, 2018

Ayam Woku

Biar tidak bosen dengan masakan daging ayam, yang itu-itu saja, yuk di coba dengan resep yang satu ini "Ayam Woku"

Bahan yang perlu di siapkan
1). 10 potong ayam kampung
2).  2 ikat kemangi, siangi
3). 1 ruas jahe, geprek
4). 2 ruas lengkuas, geprek
5). 2 lembar daun kunyit, potong2
6). 5 lembar daun jeruk
7). 4 lembar daun salam
8). 2 batang sereh, geprek
9). Garam dan gula secukupnya
10). Kaldu jamur secukupnya
11). 15 Cabe rawit merah utuh
12). 1 tomat, potong2

Sekarang bahan untuk bumbu halus:

1). 1 ruas jahe
2). 1 sdt ketumbar
3). 15 cabe merah keriting
4). 10 cabe rawit merah
5). 3 buah kemiri
6). 2cm kunyit
7). 7 bawang putih
8). 10 bawang merah


Setelah semua bahan yang di butuhkan telah siap, sekarang memasuki proses pemasakan.

Pertama cuci terlebih dahullu ayam dan beri perasan 2 jeruk nipis, lalu diamkan kurang lebih30 menit

Kedua, Setelah proses pembersihan sekarang goreng ayam setengah matang, angkat dan sisihkan

Ketiga, tumis bumbu halus,tomat, sereh, jahe, lengkuas, daun jeruk,daun salam dan, daun kunyit

keempat. tambahkan 1-2 gelas air, masukkan ayam, garam, gula dan kaldu jamur, aduk hingga meresap, apabila air kurang bisa ditambahkan

kelima, masak hingga ayam sudah empuk dan matang, masukkan kemangi, aduk kembali


Jadi deh, sekarang sudah siap untuk di hidang kan 

source: https://www.facebook.com/KUMPULRESEPENAK/photos/a.260733101274018/260733227940672/?type=3&theater


Visitors:

Related Posts:

  • Inilah Resep Chicken Wings Panggang Madu Pedas yang Lezat Bоѕаn dеngаn mеnu mаkаnаn уаng itu-itu ѕаjа? Sudаh ѕааtnуа Anda mеnсоbа vаrіаѕі mеnu tеrbаru уаng tidak kalah mеnggugаh ѕеlеrа ѕереtі Chісkеn Wіngѕ Panggang Madu Pedas.  Sаjіаn ini ѕаngаt рrаktіѕ dіbuаt. Bаhаn-bаhаn d… Read More
  • Ayam Woku Biar tidak bosen dengan masakan daging ayam, yang itu-itu saja, yuk di coba dengan resep yang satu ini "Ayam Woku" Bahan yang perlu di siapkan 1). 10 potong ayam kampung 2).  2 ikat kemangi, siangi 3). 1 ruas jahe,… Read More
  • FIRE CHICKEN (FILLET) <<<< Bahan-bahan >>>> 250 gram dada ayam tnp tulang 2 siung bawang putih (geprek)1/4 sdt merica bubuk1/2 sdt paprika bubuk (bsa dilewati)1/4 sdt jahe bubuk (bsa dilewati)secukupnya garamsecukupnya … Read More
  • Ayam Bakar Kecap Manis Bahan-bahan yang di sediakan! 1)      1 ekor Ayam, lalu di potong-potong dan di sesuaikan kebutuhan 2)      2 batang Serai, lalu memarkan 3)    &… Read More

0 comments:

Post a Comment